Flower Message : Snowdrop

snowdrop



"There it stood, so fine and fragile, and yet so strong, in all its youthful beauty, in its white kirtle with the green bands, praising the summer."
(Hans Christian Andersen - The Snowdrop)

Seperti yang sudah saya sebutkan di post sebelumnya bahwa setiap orang yang ada di kehidupan kita mampu menjadi guru kehidupan dan memberi kesempatan kepada kita untuk menjadi lebih baik. Tidak hanya orang saja, namun semua hal yang ada di sekeliling kita sebenarnya punya sesuatu yang bisa kita pelajari. Termasuk bunga. Bunga bisa memiliki makna dan pesan bagi orang yang melihat maupun menerimanya, tidak jarang bunga diberikan kepada seseorang untuk menyampaikan perasaan tertentu seperti dukungan, simpati, dan lain-lain. Makna dan pesan yang dimiliki tiap bunga biasanya disebut flower language.


Nah kali ini saya ingin membahas salah satu bunga favorit saya yaitu Snowdrop. Jika kalian mengecek satu page mengenai flower language (default berbahasa Jepang) bernama Hana no Kotoba, kalian bisa mengecek bunga kelahiran berdasarkan tanggal lahir. Biasanya kita mengenal bunga kelahiran berdasarkan bulan, namun website ini menyediakan daftar bunga kelahiran berdasarkan tanggal lahir. Menurut website ini bunga kelahiran saya adalah Snowdrop dan Pansy. Buat yang penasaran apa bunga kelahiran kalian, bisa cek website tersebut. Kalau tidak salah ada mode bahasa Inggrisnya juga.

Snowdrop (Galanthus nivalis) sering disebut Morning Star, adalah bunga pertama yang muncul di awal musim semi setelah musim dingin ketika salju masih menutupi permukaan tanah, dengan kelopak berwarna putih yang menghadap ke bawah. Snowdrop punya kemampuan untuk melelehkan salju yang ada di sekitarnya karena energi panas yang dihasilkannya. Kalau bunga ini muncul berarti sudah masuk musim semi, sehingga makna dari bunga ini adalah harapan, simpati, awal yang baru, kegigihan dan kemurnian

Snowdrop selalu mengingatkan saya pada satu lagu berjudul Kobushi no Hana yang memberikan pesan yang serupa dengan bunga ini : Mekarlah dengan kemurnian meski kamu bukan bunga yang penuh warna. Jadilah bunga yang memberi tanda musim semi pada setiap orang yang hatinya membeku di musim dingin.

ada adams quotes


Meski terasa sepanjang apapun musim dingin yang kita lewati, pasti ada musim semi pada akhirnya. Sepanjang apapun jalan yang kita lalui, pasti kita sampai pada tujuan kita. Musim dingin atau pun rute yang kita lalui ada yang lebih panjang dari musim dingin atau rute yang lainnya, ada kalanya kita tidak bisa melihat tanda apapun di depan sana, namun tidak berarti tidak akan pernah berakhir. Orang-orang yang tidak pernah menyerah adalah orang-orang yang akan mampu membuat perubahan di dunia. Snowdrop memberikan pesan kepada kita untuk tetap optimis se-clueless apapun kita saat mulai mencapai impian kita dan untuk tidak berhenti. Snowdrop mekar untuk memberikan tanda musim semi telah tiba, begitu pula kita. Semangat kita mungkin saja menjadi inspirasi bagi orang lain dan memberikan pesan bahwa cahaya itu pasti ada di ujung sana.

"You are the first; you are the only one! You are our love! You ring out the call of summer, lovely summer, over town and country! All the snow shall melt, the cold winds be driven away! We shall reign! Everything shall grow green! And then you shall have company, the lilacs and laburnums and finally the roses. But you are the first, so tender and pure" 
(Hans Christian Andersen - The Snowdrop)

snowdrop message


Seperti snowdrop yang selalu mekar di setiap musim semi di tengah udara dingin dan salju di musim dingin, kita pun punya kekuatan untuk mencapai tujuan kita. Tidak peduli siapapun kita, darimana kita berasal, bagaimana masa lalu kita dan kesalahan yang sudah kita perbuat, selalu ada kesempatan untuk menciptakan sesuatu untuk mengubah kehidupan kita. Tidak ada alasan untuk menyerah atas impian yang kita miliki. Jangan biarkan siapapun mematahkan kepercayaan diri dan semangat kita.

There is no reason to give up on your dreams

Snowdrop juga merupakan sebuah pengingat untuk menunjukkan kepedulian terhadap orang-orang di sekitar dan diri kita sendiri. Sehingga tak jarang snowdrop diberikan kepada seseorang untuk memberikan semangat terutama untuk mereka yang sedang menghadapi kesulitan, sebagai bentuk dukungan.

Jadi, ada yang bunga kelahirannya snowdrop seperti saya? Atau ada yang menyukai bunga cantik ini juga? Share di kolom komentar ya.


More readings :
Language and Meaning of Flowers by Daphne & Cloe

Related song :


Title picture by lailiving
Photos by :
- Daan Stevens
- Raluca Save
- Donnie Rosie

0 Comments

don't use this comment form, use the embedded disqus comment section. No spam!

Note: only a member of this blog may post a comment.